Glacier ivy merupakan salah satu kultivar English ivy atau Common ivy yang memiliki daun bercorak varigata, tanaman merambat dari suku Araliaceae yang banyak dijumpai di Eropa dan Asia Barat. Daun glacier ivy berbentuk segitiga seperti jantung, merupakan daun varigata dengan bercak-bercak tak beraturan berwarna abu-abu dan hijau serta warna krem di bagian tepi daunnya.
Daun terletak berselang seling dengan panjang 50-100 mm dan panjang petiole 15-20 mm. Daun muda bercangap berbentuk menyerupai jari 5 (palmately) pada batang yang merayap dan memanjat sedangkan daun dewasa berbentuk jantung yang (hampir) tak bercangap, terletak pada batang berbunga fertil.
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan: Plantae
(tidak termasuk): Angiospermae
(tidak termasuk): Eudikotil
(tidak termasuk): Asterids
Ordo: Apiales
Famili: Araliaceae
Genus: Hedera
Spesies: H. helix
Nama binomial
Hedera helix L. ‘Glacier’
Glacier ivy seperti layaknya jenis English ivy yang lain merupakan tanaman merambat dan memanjat serta dapat dijaikan tanaman penutup tanah yang selalu berdaun hijau (evergreen). Pada batang yang merayap di permukaan tanah akan muncul akar, tinggi tanaman 10-15 cm dengan penyebarannya sekitar 30-60 cm. Kecepatan pertumbuhannya menengah. Bunga umumnya muncul pada akhir musim panas hingga akhir musim gugur.
Bunga tunggal malai berukuran kecil dengan ukuran diameter 3-5 cm, berwarna kuning kehijauan dan kaya akan nektar. Buah berbentuk seperti berry, berukuran diameter 6-8 mm, warna buah biru kehitaman dan munculnya buah sekitar awal musim gugur. Glacier ivy ditanam sebagai tanaman hias di rumah, tanaman gantung, atau sebagai vertical garden (taman vertikal).
Agnes P. (pemilik terverifikasi) –