Tanaman Torenia (Torenia sp.) saat ini dikelompokkan dalam keluarga Linderniaceae. Beberapa spesies dikembangkan sebagai tanaman kebun. Banyak hasil persilangan yang didapatkan selama 30 tahun belakangan. Tanaman asli kawasan Tropis Asia ini berbunga secara stabil di area yang teduh. Warna bunga bervariasi dari putih dengan leher kuning hingga ungu, biru, violet, lavender dan cobalt. Rentan terhadap kekeringan, tanaman yang menghasilkan bunga berbentuk lonceng ini harus diairi dengan baik.