Dadap serep (Erythrina subumbrans) adalah tanaman obat yang digunakan untuk mengobati demam nifas, memperlancar ASI, menguatkan kandungan, nifas, pendarahan bagian dalam, sakit perut atau gangguan pencernaan, batuk, sariawan, radang. Kandungan yang terdapat dalam tanaman ini adalah alkaloida, eritrina, eritradina, eritramina, saponin, hipaforina, erisovina, polifenol, flavonoida.
Untuk obat demam nifas ambil satu atau dua daun dadap serep segar, cuci bersih, tempelkan pada dahi wanita yang usai melahirkan.
Nama ilmiah (botanical name): Erythrina subumbrans
Bibit berasal dari: stek batang
Rekomendasi dataran dan kondisi tempat tumbuh optimal: dataran tinggi / iklim sejuk atau dingin / suhu 20-25°C atau lebih sedikit
Kebutuhan sinar matahari: full sun (penyinaran sepanjang hari)
Jika ditanam di pot, rekomendasi ukuran pot: diameter 20-30 cm
Media tanam yang digunakan: tanah humus atau tanah kompos
Intensitas penyiraman: satu kali dalam sehari
Ilustrasi ukuran tanaman saat dikirim ke Anda: 20-40 cm
Ilustrasi tinggi tanaman ketika tumbuh besar: bisa lebih dari 500 cm, atau dapat dibuat pendek dengan cara dipangkas rutin