Tanaman bunga jenis Vinca ini menghasilkan bunga dengan kelopak bermahkota terompet dan ujungnya melebar, memiliki beberapa warna tergantung kultivarnya. Diantaranya berwarna putih, biru, merah jambu atau ungu. Bunga-bunganya terlihat kontras dengan daunnya yang bulat telur dan berwarna hijau gelap.
Tumbuh berkecambah saat berusia 12 – 30 hari dan mulai berbunga pada usia 55 – 65 hari setelah penanaman. Tinggi tanaman mulai dari 20 – 100 cm. Bunganya tahan sepanjang hari. Tumbuh baik mulai dari dataran rendah sampai ketinggian 800 meter di atas permukaan laut. Sebaiknya ditanam pada taman sebagai tanaman lanskap atau pada pot dengan diameter 20 – 25 cm. Jarak antar tanaman juga sekitar 20 – 25 cm.
Isi: 15 biji per kemasan