Reguler Rolled Oatmeal (gandum utuh) juga disebut sebagai oat kuno atau gandum kasar. Teskturnya kasar dan berwarna krem, serta berukuran lebih besar dari oatmeal biasa. Jenis gandum ini terbuat dari menir gandum yang telah dikukus, kemudian digiling, lalu dipanggang hingga menghasilkan serpihan-serpihan kecil segar dan tahan lama. Rasanya lezat, kenyal dan sehat. Dapat diolah dengan cara dimasak dengan air panas, dipanggang ataupun direndam semalam. Cocok dijadikan sebagai sarapan hangat, dijadikan sereal, oatmeal, bubur, sebagai taburan granola bar, hiasan kue, muffin, roti, muesli, flapjacks, dicampur kismis, kacang almond, kacang mete, kenari, chia seed, dried cranberry, dried gojiberry, biji rami, biji bunga matahari dan lain sebagainya.
Rolled oat termasuk jenis biji-bijian bebas gluten yang dapat dijadikan sebagai sumber energi, serat dan karbohidrat yang tinggi. Selain itu, rolled oat juga kaya akan antioksidan, serat beta glucan, karbohidrat kompleks, kalsium, protein, serta beberapa vitamin (A, B12, D & E) dan mineral yang sangat baik untuk kesehatan. Ideal dijadikan sebagai sarapan untuk mengurangi konsumsi nasi yang dikenal memiliki kadar gula yang cukup tinggi dan dapat menyebabkan gangguan pada kesehatan, seperti kencing manis, dll. Dengan mengkonsumsi rolled oats dapat membantu mengenyangkan perut, memberi efek kenyang yang lebih lama dan menjaga perut dari kelaparan yang cepat. Sangat cocok bagi Anda yang ingin diet, untuk membantu memenuhi kebutuhan energi. Selain dari pada itu, mengkonsumsi rolled oats secara rutin juga dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan mengontrol kadar gula dalam darah.
Manfaat Lainnya dari Rolled Oat:
- Meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
- Mencegah radikal bebas & terjadinya kanker.
- Mencegah perkembangan diabetes & kanker payudara.
- Mengontrol tekanan darah dan mengurangi risiko hipertensi.
- Membantu pembentukan tulang dan mempertahankan kepadatan tulang & gigi.
- Mencegah obesitas dan melancarkan pencernaan.
- Meningkatkan metabolisme energi dalam tubuh.
- Membantu penyerapan kalsium dalam tubuh.
- Membantu produksi sel darah merah.
- Menjaga kesehatan mata dan kulit.
- Mencegah pengerasan arteri.
- Mencegah kegemukan.
Saran Penyajian:
- Oatmeal hangat: Masak oatmeal dalam air mendidih selama +/- 5 menit sambil diaduk secara perlahan. Setelah cairan mulai mengental dan gandum mulai lembut, tambahkan sedikit garam laut, madu, mentega, coklat, cinnamon powder, susu ataupun gula kelapa cair sebagai penambah rasa (sesuai selera masing-masing). Didihkan dan aduk hingga tekstur yang diinginkan. Diamkan selama beberapa waktu hingga oatmeal menjadi dingin. Anda dapat menambahkan kacang-kacangan, kismis dan buah kering lainnya.
Bisa juga dimasak menggunakan microwave selama +/- 2 menit. - Overnight oatmeal (dingin): Rendam oatmeal dengan susu / air ataupun jus dan sedikit tambahan chia seed (sesuai selera), masukkan ke kulkas dan diamkan semalaman. Anda dapat menikmatinya di pagi hari dengan taburan kacang-kacangan dan buah-buahan kering untuk menambah kenikmatannya.
- Sereal sarapan: Tuangkan oatmeal secukupnya ke dalam mangkuk, kemudian tambahkan 150 ml susu cair hangat, lalu aduk hingga rata. Sereal siap dinikmati.
Perhatian! Simpan di dalam wadah yang tertutup, kering, kedap udara dan terhindar dari sinar matahari langsung.
Netto: 500 gram.
Anonim (pemilik terverifikasi) –