Aneka Tanaman Untuk Taman Teduh dan Asri

Dengan adanya taman membuat lingkungan menjadi lebih asri dan nyaman. Dalam membuat taman memang ada banyak sekali unsur yang harus diperhatikan. Desain sebuah taman bisa mencerminkan pemilik dari taman tersebut. Untuk membuat taman semakin indah tentunya harus diisi dengan tanaman-tanaman yang tepat. Saat ini memang ada banyak sekali tanaman yang bisa digunakan untuk membuat taman menjadi lebih teduh dan indah. Ada tanaman sebagai penutup tanah, tanaman kecil sampai pohon yang akan membuat taman semakin teduh dan indah. Setiap tanaman sebenarnya mempunyai arti dan watak sendiri-sendiri. Berikut ini beberapa jenis tanaman yang bisa anda gunakan untuk membuat taman yang teduh dan indah.

Rumput Gajah Mini

rumput-gajah-mini
Mengaplikasikan tanaman rumput hijau pada taman akan membuat tampilan taman menjadi lebih sejuk, bersih, rapi dan asri.

Rumput gajah mini mempunyai nama ilmiah Axonopus compressus merupakan jenis tanaman yang harus ada di taman. Rumput gajah mini ini berfungsi sebagai penutup tanah atau tanaman dasar. Dengan adanya rumput gajah mini membuat tanah tertutup rapat dan taman lebih indah. Cara penanaman rumput gajah mini sangat mudah dan perawatannya pun tidak sulit. Pada saat awal penanaman rumput jangan sering di injak karena akan merusak pertumbuhannya. Selain itu juga harus di siram secara teratur. Rumput gajah sebenarnya ada dua yaitu rumput gajah yang besar yang biasa digunakan untuk pakan ternak sedangkan rumput gajah mini yang digunakan untuk menghias taman.

Lili Paris Halus

lily-paris

Lili paris halus merupakan jenis tanaman semak yang sering digunakan untuk membuat garis taman dan menutupi tamah pada sebuah taman. Lili paris halus mempunyai nama ilmiah Chlorophytum comusum. Lili paris merupakan tanaman yang mudah dalam proses penanaman dan juga perawatannya. Hampir di setiap taman pasti ada tanaman lili paris ini. Daunnya yang memanjang dan berwarna hijau akan membuat taman anda terlihat teduh dan indah. Selain itu tanaman ini juga memiliki bunga, sehingga akan menambah keindahan dari taman anda. Proses pertumbuhanya juga sangat cepat dan mudah.

Tanaman Sri Rejeki

Sri-rejeki

Jenis tanaman yang digunakan untuk membuat taman teduh adalah tanaman sri rejeki atau aglaonema. Sri rejeki merupakan salah satu jenis tanaman hias daun terpopuler. Tanaman ini juga berfungsi untuk penutup tanah dan membuat taman lebih indah. Sri rejeki mempunyai nama latin Aglaonema commutatum. Tanaman ini mempunyai habitat asli di daerah hutan hujan tropis. Masuk ke dalam family araceae atau talas-talasan. Tanaman ini sangat mudah tumbuh dan dikembangbiakan. Ini akan membuat taman anda semakin bagus dan indah. Memiliki akar serabut dan berkambium. Dia bisa hidup dengan baik di lingkungan yang kelembabanya tinggi dan penyinaran cahayanya rendah.

Begonia

begonia-2

Tanaman begonia ini akan membuat taman minimalis Anda semakin indah. Apalagi perawatan tanaman begonia tidak sulit dan mudah didapatkan dimana saja. Saat ini juga sudah banyak begonia yang disilangkan dengan tanaman lain dan menghasilkan varian begonia dengan bentuk yang lebih indah. Di Indonesia sendiri kurang lebih terdapat 200 jenis begonia. Ciri khas dari tanaman begonia adalah bagian bawah daun yang berbentuk seperti beludru. Biasanya warna bagian atas dan bawah pun berbeda. Inilah yang membuat tanaman begonia semakin indah. Ada juga begonia yang mempunyai bentuk daun cembung. Ini bisa diletakkan di salah satu bagian taman anda. Anda bisa menanamnya di pot kecil.

Akasia

Pohon-akasia

Selain tanaman kecil dan tanaman penutup tanah, sebuah taman juga membutuhkan pohon untuk berteduh. Dengan adanya pohon yang besar akan membuat taman terlihat lebih teduh. Terlebih pohon akasia juga termasuk salah satu tanaman penghasil oksigen terbesar. Jadi pastinya, suasana taman akan menjadi lebih sejuk. Salah satu pohon yang bisa anda tanam di taman anda adalah pohon akasia. Pohon akasia termasuk ke dalam family Fabaceae. Di dunia kurang lebih ada 1300 jenis pohon akasia. 960 dari jenis tersebut berasal dari Australia. Lainnya menyebar di seluruh bagian Negara di dunia ini. Bunga akasia berwarna kuning, jika sedang berbunga akan membuat pemandangan di taman menjadi lebih indah. Terasa ada bunga-bunga gugur di sekitar taman anda, tidak kalah dengan guguran bunga sakura di jepang.

Pohon Beringin

Pohon-Beringin

Kalau dulu pohon beringin mungkin identik dengan pohon yang besar. Tetapi dengan semakin berkembangnya ilmu pengetahuan, semakin banyak beringin yang dibuat menjadi mini dan indah. Jenis pohon beringin saat ini sangat banyak sekali. Ini bisa digunakan untuk memperindah taman anda. Banyak rumah-rumah minimalis yang menempatkan pohon beringin minimalis di depan rumahnya. Ini akan membuat taman terlihat lebih teduh. Perawatan pohon beringin juga tidak sulit. Dengan adanya pohon beringin, akan membuat taman terlihat kokoh. Jangan memilih pohon beringin yang berukuran besar, karena akan membuat taman terlihat menyeramkan.

Pakis Haji

Pakis-haji

Tanaman yang wajib ada di sebuah taman selanjutnya adalah pakis haji. Saat ini hampir semua taman pasti ada tanaman ini. Pakis haji mempunyai nama ilmiah Cycas sp, oleh karena itu juga dikenal dengan tanaman sikas. Tanaman ini hampir mirip dengan pohon palem. Termasuk ke dalam tanaman berbiji terbuka. Pakis haji dan palem mempunyai genus yang berbeda. Persamaanya hanya pada bentuk daunnya saja yang berpasangan. Tumbuhan ini berkembang biak dengan serbuk sari yang terdapat pada ujung batang. Dengan adanya tanaman ini akan membuat taman anda semakin indah. Terkesan modern tetapi minimalis. Perawatan tanaman ini juga tidak begitu sulit.

Anggrek

anggrek

Jenis anggrek saat ini sangat banyak sekali. Untuk menambah taman Anda menjadi lebih berwarna dan teduh, anda bisa menambahkan anggrek. Susun anggrek sebaik mungkin. Anda bisa meletakannya di pot gantung atau diletakkan pada tempat tertentu.

Itulah beberapa jenis tanaman yang bisa membuat sebuah taman semakin teduh. Jika Anda memiliki rumah minimalis, baca juga artikel kami yang berjudul 5 Tanaman untuk Taman Rumah Minimalis. Sebenarnya masih banyak sekali jenis tanaman yang bisa Anda gunakan. Yang paling penting harus dirawat dengan baik agar taman tetap indah dan mempesona.

Di bibitbunga.com juga tersedia berbagai macam tanaman hias yang dapat Anda jadikan sebagai salah satu koleksi tanaman Anda di rumah. Silahkan cek disini yukkk! 🙂