Nama umum: Kale Curly Scarlet
Nama ilmiah: Brassica oleracea acephala
Brand kemasan: Mr Fothergills – import dari Inggris (UK)
Isi per kemasan: 250 biji
Keterangan: Dikirim dalam bentuk kemasan utuh persis seperti foto, kemasan asli pabrik.
Kale Curly Scarlet (Brassica oleracea acephala) merupakan salah satu kultivar dari tanaman kale yang sangat menarik dan atraktif. Tanaman ini termasuk dalam family Brassicaceae.
Kale curly scarlet merupakan jenis kale yang sangat tahan banting (ultra-hardy) dan warna yang ungu violet bercampur hijau. Daun kalenya keriting, berwarna ungu, tinggi tanaman (setara panjang daun) bisa 90-100 cm. Tidak hanya atraktif, kale curly scarlet juga memiliki rasa yang enak.
Daunnya bisa dipanen muda (baby leaf) untuk dijadikan salad atau bisa juga dimakan jika sudah lebih matang. Warna kale curly scarlet yang ditumbuhkan di Indonesia bisa jadi tidak seungu pada gambar karena kale varietas ini warnanya akan intensif apabila melewati salju pertama (kale memang diandalkan sebagai winter leaf vegetable). Sumber vitamin A dan C, serat/fiber yang sangat baik untuk kesehatan tubuh.
Kale bisa ditanam langsung pada media tanam yang telah disiapkan sebelumnya. Beri jarak antar tanaman sekitar 30 cm dengan kedalaman 2,5 cm. Benih biasanya mulai muncul dalam 14-28 hari sejak tanam.