Creeping charlie merupakan tanaman herbaceous yang termasuk dalam suku Urticaceae. Tanaman ini berasal dari Amerika Selatan bagian Utara. Tanaman ini dapat tumbuh sebagai tanaman hias di dalam ruang dan juga tanaman gantung.
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan: Plantae
(tidak termasuk): Angiospermae
(tidak termasuk): Eudikotil
(tidak termasuk): Rosids
Ordo: Rosales
Famili: Urticaceae
Genus: Pilea
Spesies: P. nummulariifolia
Nama binomial
Pilea nummulariifolia
Creeping charlie merupakan tanaman yang tumbuh dengan sangat cepat. Tanaman ini memiliki daun berwarna hijau, berkerut atau bergelombang sehingga tampak menarik. Tanaman ini dapat dimanfaatkan sebagai tanaman penutup tanah selain sebagai tanaman hias gantung. Bentuk daunnya mirip daun mint.
Creeping charlie juga termasuk tanaman epifit dan menyukai kondisi tanah yang lembab. Tanaman ini menyukai segala kondisi intensitas cahaya matahari namun cahaya matahari yang terik akan membuat tanaman ini tumbuh lambat. Creeping charlie dapat merambat dalam kondisi intensitas cahaya matahari yang rendah.
Daun creeping charlie berukuran kecil, berbentuk bundar, dengan tepi berlekuk, dan warna daun hijau mengilap. Helai daun creeping charlie memiliki tulang daun yang tertarik sehingga helai daun tampak berkerut. Jika suhu lingkungan hangat, bunga berwarna hijau akan muncul di antara dedaunan.
Batang berdaging tergeletak di permukaan tanah dan dari ruas-ruas batang akan muncul akar pada kondisi tanah lembab dan hangat. Tanaman ini dapat merambat dengan sangat cepat pada dinding dan tanah. Pemangkasan yang teratur akan membuat tanaman ini dapat dikontrol dengan baik.