Jambu sukun kristal merupakan salah satu kultivar jambu biji jenis jambu sukun yang berasal dari Taiwan dan hampir tanpa biji (biji kurang dari 3%). Buah jambu sukun kristal berukuran besar dengan berat per buah sekitar 500 gram, dengan rasa yang manis.
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan: Plantae
(tidak termasuk): Eudikotils
(tidak termasuk): Rosids
Ordo: Myrtales
Famili: Myrtaceae
Upafamili: Myrtoideae
Bangsa: Myrteae
Genus: Psidium
Spesies: P. guajava
Nama binomial
Psidium guajava L.
Jambu sukun kristal mudah untuk dibudidayakan sebagai tanaman hortikultura di kebun, tanaman buah di pekarangan rumah maupun tanaman buah dalam pot (tabulampot). Tanaman pohon buah ini dapat tumbuh baik pada kondisi tanah gembur dan sedikit berpasir serta mengandung bahan organik.
Tanaman ini toleran terhadap tanah liat. Penanaman jambu sukun kristal dapat dilakukan di daerah dengan ketinggian mencapai 1000 meter di atas permukaan laut. Kadar pH tanah yang sesuai untuk pertumbuhannya sekitar 4-8 dan curah hujan sekitar 2000 mm/tahun. Daerah yang memiliki bulan basah 7-12 bulan cocok untuk tanaman ini.
Setelah panen umumnya petani budidaya jambu sukun akan segera memangkas daun-daun tanaman jambu sukun kristal untuk merangsang daun untuk muncul, kemudian berbunga dan berbuah serentak di musim panen berikutnya. Masa pertumbuhan hingga panen jambu sukun kristal sekitar 7-9 bulan dengan masa pembungaan sekitar 4-5 bulan.
Buah jambu sukun kristal mengandung vitamin C dan serat sehingga baik dikonsumsi untuk kesehatan. Selain sebagai buah segar di meja makan, daun jambu sukun juga dipercaya mampu mengobati batuk dan diare secara tradisional dengan cara merebus daunnya.
Rusmiati (pemilik terverifikasi) –