Tanaman Durian orange adalah tanaman yang menghasilkan buah durian berdaging orange cerah atau kuning cerah. Buah ini banyak di temukan di Kalimantan. Tidak berbau menyengat seperti buah durian pada umumnya. Dapat menjadi alternatif bagi orang yang ingin memakan durian namum membenci aroma durian. Ukuran buahnya kecil, bijinya besar dengan daging buah yang tebal bertekstur kenyal dan agak berserat. Rasanya manis dan gurih.
Dijuluki dengan ‘Durian emas’, karena dagingnya yang orange menyala bagaikan emas. Namun ada yang bilang bahwa buah ini sebenarnya bukan buah durian, hanya menyerupai durian yang berbuah bersamaan dengan musim durian. Orang-orang di kalimantan menyebutnya Lai atau Pekawai. Di rilis sebagai salah satu durian unggul varietas Nasional pada tahun 1995. Termasuk buah yang langka ditemukan karena masih dalam proses pembudidayaan tingkat produksinya.