Pinstripe calathea (Calathea ornata) merupakan species tanaman perennial yang berasal dari Amerika Selatan (utamanya Kolombia dan Venezuela) yang digunakan di banyak negara sebagai tanaman rumahan atau tanaman indoor. Tanaman ini memiliki rimpang di bawah tanah.
Calathea ornata memiliki nama populer prayer plant atau peacock plant. Tanaman ini memiliki daun-daun yang sangat cantik. Tanaman yang berasal dari wilayah tropis america ini dimanfaatkan sebagai tanaman hias dalam ruang maupun luar ruangan. Calathea ini tumbuh dalam rumpun, merupakan tanaman herbaceous menahun dengan batang yang lunak. Tunas tanaman berasal dari akar rimpang atau umbi yang terletak di bawah permukaan tanah.
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan: Plantae
(tidak termasuk): Angiospermae
(tidak termasuk): Monokotil
(tidak termasuk): Commelinids
Ordo: Zingiberales
Famili: Marantaceae
Genus: Calathea
Spesies: C. ornata
Nama binomial
Calathea ornata (Linden ex Lem.) Körn.
Daun-daunnya muncul dari roset pusat dan beberapa muncul dari batang yang pendek. Daun-daunnya berukuran lebar berbentuk elips dan oval, merupakan daun varigata hijau dan merah keunguan. Tanaman ini sensitif terhadap cahaya gelap dan akan melipat daunnya di malam hari sehingga disebut sebagai ‘prayer plant’ (tanaman yang berdoa). Calathea ornata dikeanl juga dengan sebutan pin-stripe calathea. Tanaman ini berasal dari America Selatan (Colombia, Venezuela) dan umumnya dibudidayakan di negara-negara beriklim sedang sebagai tanaman hias
Daun-daun calathea menyukai air hujan atau air suling. Jika terpaksa menggunakan air kran, sebaiknya air diendapkan selama satu malam sebelum digunakan untuk menyiram calathea. Air yang mengandung banyak senyawa kimia atau air kran tanpa diendapkan akan membuat daun-daun calathea rusak tampak seperti terbakar. Calathea tidak menyukai penyiraman berlebihan atau air tergenang, cukup siram calathea secukupnya sehingga media tanam cukup basah. Calathea menyukai kelembaban tinggi. Kondisi kering akan membuat daun-daun calathea yang cantik berwarna kecoklatan di bagian tepi daunnya.
Nama Ilmiah : Calathea ornata
Asal Bibit : pemisahan rumpun
Iklim Tumbuh Optimal : dataran rendah sampai dataran tinggi
Kebutuhan Sinar Matahari : dibawah naungan
Ukuran Pot Minimal : diameter 20-30cm
Media Tanam : tanah dan humus
Penyiraman : sehari 1x
Ukuran Tanaman Saat Ini : 20-40cm
Tinggi Tanaman Akan Datang : kurang dari 50cm
Pemupukan : sebulan sekali dengan pupuk NPK Daun
Sri Ayu wulandari (pemilik terverifikasi) –
Tanaman kering,, skrg baru dicoba ditanam, dan masih dalam prwtan stres PD tanaman