Tanaman gantung daun ini bernama Silver Hair merupakan tanaman yang dapat ditemui baik di dataran tinggi maupun dataran rendah. Ketika dewasa, daun silver hair akan menjuntai keluar dari potnya dengan ukuran paling panjang 1 meter. Tanaman ini memiliki daun hijau dan kombinasi warna perak, tangkai batangnya lunglai menggantung, perawatannya sangat mudah, tanaman ini perlu diputar posisinya agar mempertahankan bentuknya tetap lurus kebawah setidaknya sekali sebulan. Apabila tanaman sudah terlalu panjang, tanaman ini bisa dipangkas dan potongan batangnya ditancapkan ke media tanam untuk mendapatkan tanaman baru.
Untuk perawatannya, dibutuhkan sinar matahari yang cukup dan ukuran pot yang memiliki diameter 20-30cm dan gunakan pot gantung. Media tanamnya adalah tanah dan humus jadi Anda hanyak perlu menyiraminya sebanyak 1 kali dalam sehari.
Keterangan Tambahan:
- Asal bibit : stek batang
- Penyinaran : setengah teduh
- Penyiraman : sekali sehari
Sugiman (pemilik terverifikasi) –
sangat puas