Spesifikasi Sukulen Ungu Tokek:
- Nama: Sukulen Ungu Tokek
- Nama ilmiah Kalanchoe Marmorata
- Asal bibit: Stek daun
- Kebutuhan sinar matahari: Di bawah naungan
- Kebutuhan air: Seminggu sekali
Tanaman sukulen tokek atau Kalanchoe Marmorata merupakan sukulen semak yang dapat tumbuh 12 hingga 20 inci atau sekitar 30-51 cm. Daunnya besar dan bergerigi agak besar di tepiannya. Dedaunnya memiliki motif garis abstrak berwarna ungu bercampur cream di bawah motifnya. Pada musim semi, tanaman ini menghasilkan bunga-bunga putih berukuran kecil dan tinggi. Pertumbuhannya sangat lambat dan dapat hidup selama bertahun-tahun.
Cara Perawatan:
Tempatkan sukulen yang terkena sinar matahari namun berikan sedikit perlindungan dari paparan matahari di tengah hari. Media tanam yang digunakan sebaiknya gembur dan pot berdrainase baik. Siram saat tanah kering, masukkan jari telunjuk Anda ke dalam tanah untuk memastikan kondisi tanah. Ketika memasuki musim hujan atau musim dingin kurangi intensitas penyiraman. Sukulen jarang membutuhkan pemupukan.
Sugiman (pemilik terverifikasi) –
warnanya masih jauh dari yang merah yang digambar