Jacaranda merupakan tanaman pohon berbunga yang berasal dari famili Bignoniaceae, berasal asli dari daerah tropis dan subtropis di Amerika Tengah, Amerika Selatan, Cuba, Bahamas, Hispaniola, dan Jamaika. Telah dibudidayakan besar-besaran di Asia, terutama di Nepal. Ketika masuk masa berbunganya (sepanjang Bulan Agustus s/d Desember) di Indonesia, bunga berwarna ungu yang dihasilkan akan banyak sekali, ribuan kuntum jumlahnya. Jacaranda juga biasa dibuat bonsai.
Nama ilmiah (botanical name): Jacaranda sp.
Bibit berasal dari: ditumbuhkan dari biji
Rekomendasi dataran dan kondisi tempat tumbuh optimal: dataran rendah / iklim panas / suhu 30-35°C
Kebutuhan sinar matahari: full sun (penyinaran sepanjang hari)
Kapan berbunga: setiap hari
Jumlah kuntum bunga yang dihasilkan per tanaman: ratusan hingga ribuan!
Bunga harum: tidak
Jika ditanam di pot, rekomendasi ukuran pot: diameter > 60 cm
Media tanam yang digunakan: tanah humus atau tanah kompos
Intensitas penyiraman: satu kali dalam sehari
Ilustrasi ukuran tanaman saat dikirim ke Anda: 40-60 cm
Ilustrasi tinggi tanaman ketika tumbuh besar: > 300 cm
Tips pemberian pupuk (pemupukan): dilakukan kira-kira 30 hari sekali, menggunakan pupuk NPK Bunga
Ryan Rusyda (pemilik terverifikasi) –
Ini pertama kalinya saya order bibit tanaman berupa pohon. Saya sempat ragu bagaimana keadaan bibit pohon yang saya order setelah menempuh jarak yang jauh dari Jawa Timur ke Sumatera Barat. Tapi bibitbunga.com sangat membuat saya puas. Pelayanan CS ramah dan cepat tanggap (di jam kerja). Saya selalu mendapat email notifikasi dari bibitbunga.com mengenai proses pemesanan dan jalannya paket orderan. Paket yang saya terima dalam keadaan baik dan segar. Dikemas dengan rapi dan sangat baik. Jika nanti saya butuh bibit lagi, saya pasti akan order lagi disini karena bibit yang tersedia disini cukup lengkap dan pelayanan terpercaya. Terima kasih bibitbunga.com..
I made krisna ari rasmiartha (pemilik terverifikasi) –
Baik
Pitoyo Suwanto (pemilik terverifikasi) –
Packing nya mantap, penjelasan nya juga OK