Insect Glue 88 merupakan cairan perekat serangga multiguna yang diformulasikan khusus untuk mengatasi semua hama serangga terbang pada tanaman holtikultura seperti cabe, tomat, bayam, pakcoy, dan lain sebagainya. Insect glue 88 berupa cairan berwarna kuning yang tidak mengandung racun dan juga tidak menghasilkan bau atau aroma penarik serangga, dikemas dalam botol plastik. Berbeda dengan lem hogy yang sudah ada aroma penarik serangga dan dikemas dalam botol beling.
Cara kerja insect glue ini sangatlah sederhana, yaitu dengan cara memancing hama masuk ke dalam perangkap melalui warna saja. Sangat cocok digunakan pada tanaman yang sudah mulai berbunga dan berbuah, serta cocok juga untuk pembibitan / pembenihan.
Keuntungan Insect Glue 88:
- Tahan hingga ± 1 bulan.
- Tidak ada aroma penarik lalat buah.
- Dapat digantung pada dahan pohon ataupun di sekitar tanaman.
- Untuk pemakaian 1 ha, cukup memasang pada 15-20 titik saja.
- Sangat efektif dan efisien dalam membasmi hama serangga lalat buah, baik pada tanaman organik maupun hidroponik.
Petunjuk Pakai:
- Oleskan cairan insect glue 88 pada media perangkap (bisa berupa kertas plastik, botol plastik ataupun kaleng berwarna kuning).
- Sapukan secara tipis dan merata dengan menggunakan stick atau bambu kecil.
- Gantung media perangkap pada dahan pohon ataupun di sekitar tanaman.
- Semua hama / serangga terbang akan tertarik dan mendekati insect glue sehingga akan terperangkap pada media perangkap yang telah diberikan perekat.
Isi: 100 ml.