Peppermint (Mentha piperita) adalah salah satu kultivar tanaman herba hybrid genus Mentha yang paling umum digunakan. Tanaman yang berasal dari Eropa dan Timur ini merupakan hasil persilangan dari watermint dan spearmint. Pertumbuhannya tergolong sangat mudah dan cepat. Dapat tumbuh dengan baik pada media tanam yang subur dan kondisi yang lembab juga teduh. Daunnya dapat dipetik dalam 65-75 hari setelah ditanam.
Tanaman peppermint memiliki ciri khas batang yang berbulu halus dan akar yang berserat. Tinggi tanamannya sekitar 30 cm. Daunnya berwarna hijau gelap dan berbentuk oval dengan permukaan yang sedikit kasar. Sedangkan bunganya berwarna ungu dan biasanya mulai mekar pada pertengahan hingga akhir musim panas.
Selain itu, peppermint juga dikenal karena aromanya yang sangat tajam. Kandungan menthol yang terdapat dalam daunnya mampu menghasilkan aroma yang segar. Maka tak heran jika daun peppermint banyak dimanfaatkan sebagai campuran teh, obat kumur, permen, antiseptik, pengobatan asma, dan lainnya. Bahkan tanaman ini juga dipercaya sangat baik untuk mengusir kutu putih yang sering menyerang tanaman Anda.
Isi kemasan: 50 biji benih.