Tanaman hidup Calandiva Shocking Pink.
Calandiva adalah salah satu tanaman hias bunga yang populer, dikenal dengan bunganya yang bermahkota ganda / double. Warna bunga yang dihasilkannya pun sangat menarik jika dibandingkan dengan tanaman dalam genus Kalanchoe. Calandiva pertama kali ditemukan oleh seorang petani Swedia pada tahun 1998, mutan dari kalanchoe ungu yang memiliki 32 daun mahkota (tepal) bukannya empat. Tanaman ini kemudian dikembangbiakkan secara intensif dan baru diperkenalkan pada tahun 2002.
Calandiva termasuk dalam bagian Kalanchoe blossfeldiana, genus Kalanchoe asli Madagaskar. Dikenal pula dengan nama Christmas kalanchoe, flaming Katy, florist kalanchoe, dan Madagascar widow’s-thrill. Tanaman ini tergolong tanaman sukulen, tumbuh lebat, berdaun hijau segar. Tinggi tanaman hanya 30-45 cm. Kebiasan tumbuh melingkar dan bergerombol membentuk tanaman yang sangat rimbun dan cantik.
Bunganya meliputi warna puih, krem, kuning, pink muda, salmon, rose, merah, burgundy, dan lavender. Produk calandiva yang satu ini adalah calandiva berbunga pink terang.
Detail Tanaman Hias Bunga Calandiva Shocking Pink
- Warna bunga: Pink
- Kebutuhan cahaya: Cahaya setengah teduh
- Intensitas penyiraman air : 2 hari sekali
- Dataran yang cocok: Dataran rendah-tinggi
- Asal bibit: Stek batang
- Kebiasaan: Berbunga terus
Simson Tampubolon (pemilik terverifikasi) –