Aglaonema bidadari merupakan varietas aglaonema hybrid dari Thailand, warna daunnya cantik karena memiliki perpaduan warna kuning, merah muda, dan hijau yang hanya dimiliki khas oleh si bidadari ini. Oleh karena kecantikannya harga aglaonema bidadari tergolong mahal.
Nama Umum: Aglaonema Bidadari
Nama ilmiah (botanical name): Aglaonema sp
Bibit berasal dari: stek batang
Rekomendasi dataran dan kondisi tempat tumbuh optimal: dataran rendah – tinggi, suhu panas maupun dingin
Kebutuhan sinar matahari: partial shade (di bawah naungan / teduh)
Jika ditanam di pot, rekomendasi ukuran pot: diameter 20-30 cm
Media tanam yang digunakan: tanah humus atau tanah kompos
Intensitas penyiraman: dua kali dalam sehari
Ilustrasi ukuran tanaman saat dikirim ke Anda: 20-40 cm
Ilustrasi tinggi tanaman ketika tumbuh besar: < 50 cm
Tips pemberian pupuk (pemupukan): dilakukan kira-kira 30 hari sekali, menggunakan pupuk NPK Daun