Kastuba merah impor, masih satu species (spesifikasi sama) dengan poinsettia lokal, namun yang ini merupakan kastuba impor yang lebih cantik dan lebih mahal. Tanamannya terlihat indah dengan daun yang merah terang, tubuh tanaman lebih pendek (compact) sehingga indah di pot, serta lebih rapi terlihat.
Kastuba berasal asli dari Meksiko dan Amerika Tengah, sering digunakan sebagai hiasan pohon Natal, terkenal dengan daunnya yang berwarna merah dan hijau. Nama Poinsettia sendiri berasal dari nama seorang menteri Amerika Serikat yang pertama kali memperkenalkan tanaman ini pada tahun 1825, yaitu Joel Roberts Poinsett.
Daun yang berwarna merah gelap membuatnya dianggap sebagai bunga kastuba merah, namun sebenarnya merupakan daunnya. Oleh karena itu di berbagai tempat di Indonesia tanaman ini disebut daun merah.
Nama ilmiah (botanical name): Euphorbia pulcherrima
Bibit berasal dari: stek batang
Rekomendasi dataran dan kondisi tempat tumbuh optimal: dataran rendah – tinggi, suhu panas maupun dingin
Kebutuhan sinar matahari: full sun (penyinaran sepanjang hari)
Jika ditanam di pot, rekomendasi ukuran pot: diameter 20-30 cm
Media tanam yang digunakan: tanah humus atau tanah kompos
Intensitas penyiraman: satu kali dalam sehari
Ilustrasi ukuran tanaman saat dikirim ke Anda: 40-60 cm
Ilustrasi tinggi tanaman ketika tumbuh besar: tinggi 60 – 400 cm
Tips pemberian pupuk (pemupukan): dilakukan kira-kira 30 hari sekali, menggunakan pupuk NPK Daun