Feijoa atau pineapple guava (Acca sellowiana), kadang juga disebut brazilian guava, termasuk jenis buah yang unik. Alasan di balik namanya yaitu pineapple guava adalah karena jambu ini memiliki cita rasa asam manis segar yang sama seperti buah nanas. Bukan hanya rasanya saja yang menyerupai nanas, aromanyapun demikian.
Pohonnya dapat tumbuh sekitar 7 meter. Daunnya berwarna hijau keabuan.
Jambu ini sebenarnya merupakan jambu biji, namun ukuran buahnya relatif kecil. Daging buah berwarna kuning pucat mengelilingi daging tengahnya yang berwarna putih. Tidak seperti jambu biji lainnya yang dagingnya kadang terasa kasar di mulut, jambu rasa nanas ini memiliki biji melimpah berukuran kecil sehingga tidak terlalu kasar saat dikunyah.
Tanaman jambu rasa nanas ini dapat tumbuh subur di daerah daratan tinggi. Bibitnya diperbanyak dengan cara stek atau pencangkokan. Bisa ditanam pada pot berukuran lebih dari 60cm atau langsung pada lahan permanen.
Jambu rasa nanas dikonsumsi dengan langsung memakannya pada saat matang ataupun diolah menjadi jeli. Dinilai sebagai jenis jambu penghasil jeli terlezat. Selain buahnya, batang kayu, akar dan daunnyapun memberikan manfaat. Kayunya kadang diolah menjadi obat kulit karena kandungannya yang kaya akan tanin. Karena kuat dan kokoh, juga bisa dibuat jadi papan ataupun tiang. Di Brazil, akar dan kulit kayunya direbus dan dimanfaatkan untuk mengobati penyakit disentri, saluran kencing dan diare. Sementara itu daunnya direbus dan dimunum untuk mengobati penyakit bronkhitis dan menurunkan demam.
Untuk penanamannya dibutuhkan tanah yang gembur dan sudah tercampur dengan kompos. Disiram satu kali sehari dan diberi pupuk sekali dalam 3 bulan. Pupuk yang digunakan adalah pupuk NPK. Pohonnya akan berbuah pada usia 1 tahun penanamannya.
Ukuran tanaman yang kami kirimkan adalah ukuran 20-40 cm.